Membuat kloning atau tiruan yang persis dari sebuah halaman web bukanlah persoalan sulit. Asal paham bahasa html ditambah sedikit css dan javascript, anda bisa membuat kloning website hanya dalam hitungan jam. Bahkan ada cms / script tertentu yang bisa membuat fungsi website 100% sama, misalnya facebook clone, twitter clone, adsense clone dsb.
Tetapi hati – hati, jika membuat yang tingkat kemiripannya sangat tinggi, website anda akan dikenai blacklist oleh search engine. Apalagi website besar yang anda kloning, dijamin blacklist ini tidak akan mudah dicabut.
Mungkin anda tertarik dengan desain sebuah website yang menurut anda cukup bagus, kemudian anda ingin menirunya. Saran penulis, boleh saja meniru desain atau konsep website tersebut, tetapi jangan terlalu mirip, ukuran kemiripan 60% sudah merupakan ukuran tertinggi agar tidak diblack list oleh search engine.
Masih ingin membuat kloning website? Pikirkan lagi.


Iya bener tuh, wajib hati” sekali yaa, pernah bikin mirip banget dari sisi desain maupun konten, alhasil sulit sekali masuk SERP google, wajib Kita akali dengan membuat keunikan sendiri di kata sambutan depan maupun di setiap paragraph kata nya