Defaultnya, wordpress menampilkan 20 buah posting per halaman ketika menampilkan daftar posting yang ada di halaman Administrator. Seringkali kita ingin menampilkan jumlah posting ini, misalnya 50 posting per halaman. Tetapi menu yang disediakan tidak ada.
Di versi – versi awal WordPress memang tidak disediakan opsi perubahan jumlah posting per halaman ini, tetapi (setahu penulis), sejak versi 3, wordpress menyediakan opsi untuk merubah jumlah posting per halaman di Dashboard, hanya saja letaknya yang agak tersembunyi.
Nah, untuk merubah default jumlah posting yang tampil per halaman, di Dashboard, Klik Posts. Untuk selanjutnya tampil daftar posting anda. Selanjutnya anda bisa membuka Screen Options yang ada di pojok kanan atas, setelah itu isi jumlah posting yang diinginkan. Klik Apply.
Selesai.
Mudah bukan?