Lompat ke konten

Buy and Sell text links

PHP Classes tempat mencari komponen php secara gratis

desain website dan aplikasi mojokerto

Sebagai developer web, bahasa php menjadi salah satu kemampuan yang wajib dimiliki. Tetapi untuk membangun sebuah website, plugin/theme wordpress, tidak selalu harus memulai dari nol, tidak selalu harus create segala sesuatunya sendiri.

Seringkali, kebutuhan komponen php sudah pernah dibuat orang lain dan di share di forum – forum atau website tertentu. Salah satu tempat share komponen php ini adalah phpclasses ini. Ada banyak fitur di website ini, antara lain:

PHP Class Script

Isi paling banyak dari phpclasses ini, ribuan php class, php script dan php code ada di sini. Kita bisa download sesuai kebutuhan website kita. Penulis mendapatkan class php untuk membaca file pdf juga dari sini. Dengan class ini, kita hanya perlu memanggil fungsi – fungsi dari class ini untuk bisa menampilkan file PDF. Tidak perlu develope php script dari awal.

PHP Tutorial

Banyak sekali website yang menyediakan php tutorial, tetapi php class memberikan tutorial dalam bentuk how to, dalam bentuk tutorial panjang sampai ke tujuannya. Bukan dalm bentuk petunjuk fungsi – fungsi dasar php.

PHP Shop

Ada juga script – script ph yang dijual. tentu saja script – script ini memang script yang sangat berbobot dan layak untuk dijual karena fungsinya yang memang penting. Anda bisa mencari dan membelinya di sini.

PHP Job

Bagi anda yang ingin mencari pekerjaan berkaitan dengan php, di sini tempatnya. Job dari seluruh dunia di share di sini. Bisa saja dicoba, siapa tahu beruntung.

PHP Professional

Berkaitan dengan PHP Jobs, tetapi disini adalah tempat mencari orang – orang terbaik dan ahli di bidang php untuk di hire atau direkrut menjadi tim anda. Anda butuh developer php? Cari saja di sini.

PHP Book Review

Ada banyak buku tentang php yang diterbitkan, di sini anda bisa membaca review nya sebelum membeli, tetapi ekbanyak adalah buku – buku berbahasa inggris yang direview, maklum php classes adalah situs internasional yang memang bahasa pengantarnya english.

PHP User Group

Mungkian ada ingin gabung komunitas php terdekat di lokasi anda, misalnya di Indonesia. Silahkan cari di sini. Sayangnya Indonesia belum ada yang terdaftar, mungkin suatu saat ada komunitas Indonesia di php classes.

PHP Forum

Sesuai namanya, forum. Di sini tempat berdiskusi dan tanya jawab seputar php. Anda yang memiliki masalah dengan php, bisa bertanya secara bebas di sini. Para ahli php dari seluruh dunia akan menjawab pertanyaan anda.

Penasaran? Kunjungi saja PHP Classes dan dapatkan manfaatnya untuk anda, terutama sebagai developer dan programmer php. Penulis sendiri sudah merasakan banyak manfaat adanya PHP Classes ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.